Share |

Persipro vs Pss Sleman =1-0


Lagi-lagi Stadion Bayuangga menunjukkan keangkerannya bagi tim tamu Persipro.

Lanjutan sepakbola Divisi Utama, gawang Persipro tak pernah kebobolan satu gol pun. Setidaknya rekor tak terkalahkan di kandang sendiri itu dipertahankan Laskar Minakjinggo - sebutan Persipro - saat menjamu PSS Sleman, Senin (1/2/2010) sore.

I Putu Gede dkk, berhasil melibas PSS Sleman 1 - 0. Satu-satunya gol ini tercipta pada menit 17 melalui kaki kanan Ahmad Junaidi.

Bermula dari serangan sayap kanan, bola liar hasil tepisan kiper PSS Sleman langsung disambut tendangan kaki kanan Junaidi, dan bola mengarah ke pojok gawang Mbareb.

Hingga turun minum, skor tetap tidak berubah. Di babak ke II, PSS Sleman menaikkan tempo serangan. Beberapa kali para pemain Sleman mengancam gawang Persipro yang dijaga Nurrosadi. Sayangnya, penyelesaian akhir para pemain depan Sleman kurang begitu manis.

Kuatnya pertahanan Persipro juga sulit ditembus striker PSS Sleman. Sebaliknya, Persipro yang berusaha menambah koleksi golnya nyaris menjebol gawang Mbareb di menit 26 jika bola hasil tendangan Supaham tidak membentur mistar gawang.

Sungguh sayang ketika Misnadi, pemain Persipro yang masuk menggantikan Edi, tidak mampu menyelesaikan bola mentah dari mistar gawang itu. Padahal saat itu dia sudah berdiri bebas tanpa kawalan.

Misnadi yang mencoba memberikan sodokan dengan tendangan spekulasinya, tak berhasil melesakkan bola ke gawang Mbareb. Hingga menit akhir pertandingan, skor tetap 1 - 0 untuk Persipro. Sepanjang pertandingan itu, tidak ada satupun kartu yang dikeluarkan wasit.[koe/ted]
Share on Google Plus

About 12paz