Share |

Persiba vs Deltras : Pertaruhan Nasib Haryadi


Bisa jadi, menghadapi Deltras Sidoarjo malam ini, menjadi laga penentuan bagi pelatih Persiba Balikpapan Haryadi. Menjamu The Lobster di Stadion Persiba, Beruang Madu ditarget wajib meraih tiga poin.
Itu sekaligus mengobati luka kala dikalahkan Persidafon Dafonsoro di Stadion Persiba, dengan skor 1-2 pada pertandingan sebelumnya. Juga menjadi cara Persiba untuk beranjak dari papan tengah klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) musim 2011/2012.
Ya, jika kembali meraih hasil negatif, Haryadi kemungkinan besar akan didepak pengurus Persiba. Sudah menjadi rahasia umum, kalau kursi pelatih asal Salatiga, Jawa Tengah ini, tengah di ujung tanduk.
Menghadapi tuntutan yang sebegitu besar, Haryadi mencoba tenang. Dia tidak ingin hal itu berpengaruh kepada kondisi tim. "Kami hanya fokus meraih kemenangan melawan Deltras," ujarnya.
Untuk melancarkan ambisi meraup tiga poin, Haryadi berusaha menaikkan kembali mental pemainnya. "Kekalahan dari Persidafon menjadi pelajaran berharga bagi kami," jelasnya.
Ditantang Deltras, Persiba akan kehilangan Hamdi Hamzah dan Ahmad Sembiring akibat hukuman akumulasi kartu kuning. "Itu tidak bisa dijadikan alasan dengan mengatakan kami kekurangan kekuatan, karena pemain pengganti juga sama bagusnya," ujarnya.
Iqbal Samad, yang absen di tiga pertandingan terakhir menegaskan, timnya saat ini sudah sangat siap melawan Deltras. "Ini pertandingan penting, tidak boleh ada kesalahan sekecil apapun," katanya.
Di tubuh tim tamu, pelatih Jorge Peter tidak dapat menurunkan enam pemainnya. Tiga pemain cedera, yakni Budi Sudarsono, Purwaka Yudi dan Shin Yoon-jun. Sedangkan Mijo Dadic, Amos Marah serta Waluyo terkena akumulasi kartu kuning.
Kondisi itu diperparah dengan rentetan hasil buruk yang dialami Deltras dalam lima pertandingan terakhir. Dari lima belas poin maksimal, mereka hanya mendapat satu poin, hasil ditahan imbang Arema Indonesia. Selebihnya, kalah dari Persiram Raja Ampat, Sriwijaya FC, Persidafon Dafonsoro dan Persegres.
"Kami tegaskan kepada pemain mereka mampu untuk merebut poin, seperti yang dilakukan Persidafon," jelasnya. (*/edw/ica/kpnn/nin)
Share on Google Plus

About 12paz